Senin, 25 Juli 2016 15:38

RADITYA RONDI RAIH JUARA KEDUA DI QS 1000 Yumeya Surfing Games Tahara Pro - JEPANG

Raditya Rondi harumkan nama Indonesia dengan meraih juara kedua..

 

Kabar menggembirakan dibawa oleh surfer asal Bali Raditya Rondi yang baru saja memenangkan peringkat kedua di Qualifying Series 1000 Yumeya Surfing Games Tahara Pro yang diadakan di Jepang. Kompetisi yang merupakan salah satu babak Qualifying Series WSL (World Surf League) ini digelar di Akabane Long Beach, Tahara, Aichi-Jepang.

Ombak kala itu kurang lebih sekitar 2-3 kaki, dengan kondisi dukungan cuaca yang cerah dan sempat berawan. Raditya terkalahkan tipis oleh lawannya di babak final yakni surfer asal Australia bernama Jackson Baker. Kala itu Jackson unggul dengan poin 15,75 dan Raditya mencetak 13.55.

Pertarungan sudah membara saat di babak Quarterfinal dimana Jepan sendiri memiliki 4 wakil yang sampai ke babak Quarterfinal ini. Masatoshi Ohno (JPN) vs Made Rondi (IDN),Sasuke Kawatani(JPN) vs Alan Donato (BRA), Jackson Baker(AUS) vs Yuki Nakashio(JPN), Gabriel Farias(BRA) vs Takumi Nakamura(JPN) adalah nama nama surfer yang bertahan di bangku Quarterfinal.

Ada 3 peselancar Indonesia yang bertanding di Qualifying Series Jepang ini yakni Raditya Rondi, Oney Anwar dan Mustafa Jekson. Diantara ketiganya, Raditya Rondi berhasil melaju hingga babak final. Sedangkan Oney Anwar gugur di babak putaran ke 6 dan Mustafa Jekson gugur di awal babak yakni babak putaran ketiga dimana salah satu lawannya adalah Oney Anwar.

Raditya sendiri mengaku senang bisa meraih juara kedua di QS 1000 Yumeya Surfing Games Tahara Pro ini yang mana kemenangan ini sangat berarti bagi karis surfingnya serta pertambahan poinnya di WSL ranking. Kegembiraan akan kemenangannya dituangkan oleh Raditya di akun sosial media pribadinya.

Dikabarkan Raditya Rondi telah kembali ke Indonesia dan bersiap untuk bertarung di kompetisi lagi yakni di Rip Curl Padang padang Cup 2016.

 

Selamat untuk Raditya Rondi!

 

Item terkait

Scroll To Top