Kamis, 08 September 2016 11:42

SEORANG KITESURFER MATI KARENA SERANGAN HIU DI CALEDONIA

Kembali hiu menyerang manusia...

Seorang pria berumur 50 tahun yang merupakan kewarganegaraan Australia, meninggal Selasa malam setelah diserang oleh ikan hiu. Pria malang ini tengah menikmati liburannya selama 10 hari untuk melakukan kitesurf di terumbu Koumac di Caledonia Baru.

Spesies hiu yang terlibat dalam serangan itu untuk saat ini masih belum diketahui, tapi melihat bekas gigitannya di sisi kanan tubuh korban menunjukkan bahwa hiu yang menggigit dipastikan hiu dewasa yang besar.

Ini merupakan serangan ketiga yang tercatat menyerang kitesurfers, dan ini merupakan kasus kedua yang fatal untuk tahun ini di Caledonia Baru yang terletak di wilayah Prancis di Samudera Pasifik, 1.500 km sebelah timur dari Australia dan 2.000 km sebelah utara dari New Zealand. Pada bulan April, seorang wanita tewas diserang hiu di Poe Beach. Lalu Dua serangan kepada kitesurfers lainnya yang berlangsung pada bulan Februari dan Juni, tetapi tidak fatal.

  • EN: EN

Item terkait

Scroll To Top