Selasa, 12 Jun 2018 17:04

IMBALAN 10 JUTA UNTUK SIAPAPUN YANG MENEMUKAN PEMBUNUH SADIS GAJAH BERNAMA BUNTA

Bunta diduga diracun hingga kemudian diambil gadingnya.

Pembunuhan sadis telah dilakukan oleh seorang keji terhadap gajah milik BSKDA (Badan Konservasi Sumber Daya Alam) Aceh bernama Bunta. Bunta ditemukan mati terkapar tanpa gadingnya. Diduga Bunta sengaja diracun dan kemudian pelaku hanya menginginkan gadingnya. Kapolres Aceh Timur, AKBP Wahyu Kuncoro, mengatakan, Bunta ditemukan dalam kondisi tak bernyawa pada Sabtu (9/6) pukul 08.00 WIB. 

Diketahui Bunta bukan gajah liar. Semasa hidupnya, Bunta banyak membantu BKSDA Aceh menggiring gajah luar yang berkonflik di berbagai tempat. Balai Konservasi Sumber Daya Alam Aceh menawarkan hadiah Rp 10 juta bagi siapa yang bisa memberi info mengenai siapa pembunuh Bunta.

Dari hasil penyelidikan, petugas melihat gading diambil dengan cara membelah dan merusak pipi gajah tersebut. Polisi hingga saat ini masih memburu pelaku. Semoga ada titik terang bagi pihak berwajib bisa menemukan pelaku.

Gajah sumatra populasinya semakin sedikit. Maka dari itu peran kita manusia dalam menjaga hewan ini sangatlah diperlukan. Penyuluhan juga harus digalakkan kepada seluruh masyarakat agar mengerti bahwa Gajah ini termasuk hewan langka yang dilindungin.

  • EN: EN

Item terkait

Scroll To Top