Selasa, 10 Agustus 2021 22:52

RIO WAIDA MULUS LOLOS KE BABAK SELANJUTNYA DI CORONA OPEN MEXICO

Dapatkan wildcard di Corona Open, Rio unjuk gigi di hari pertama kompetisi,

Tunjukkan aksi surfing yang hebat, Rio Waida berhasil maju ke babak selanjutnya di Corona Open Mexico. Harapan besar tentunya disemaikan oleh Rio untuk pendukungnya dan juga pendukung surfing Indonesia.

Kompetisi di hari pertama didukung dengan cuaca yang baik serta ombak yang menjanjikan yang tentunya tak membuat sulit para kompetitor untuk mendapatkan ombak dan mencetak skor. Rio Waida wakil dari Indonesia yang mendapatkan wildcard untuk mengikuti kompetisi yang merupakan salah satu tahapan Championship Tour ini beraksi dengan sangat baik di Seeding round heat ke 3. Rio saat itu berhadapan dengan  Morgan Cibilic asal Australia dan Deivid Silva asal Brazil.

Dua ombak  yang membawa Rio di posisi kedua dalam heatnya masing masing diberi poin 4.67 dan 5.03 yang mana dalam keseluruhan hanya berbeda 0,30 poin dari Morgan Cibilic yang menduduki posisi pertama.

Klik tautan di bawah ini untuk melihat kedua ombak yang berhasil membawa Rio ke babak selanjutnya.

https://www.worldsurfleague.com/posts/480172/rio-waida-with-a-503-wave-vs-dsilva-mcibilic

https://www.worldsurfleague.com/posts/480161/rio-waida-with-a-467-wave-vs-dsilva-mcibilic

Dan untuk kalian yang terlewatkan menonton aksi Rio secara Live, bisa klik link dibawah untuk menyaksikan tayangan ulangnya.

https://www.worldsurfleague.com/posts/480184/corona-open-mexico-presented-by-quiksilver-mens-championship-tour-seeding-round-heat-3-full-heat-replay

Skor tertinggi dari keseluruhan heat dikendalikan oleh peselancar asal Italy bernama Leonardo Fioravanti yang mencetak skor 15.17.  Corona Open Mexico akan berlangsung hingga tanggal 19 Agustus. 

  • EN: EN

Item terkait

Scroll To Top