Selasa, 19 Juli 2016 11:47

BEBERAPA SPOT DI BALI INI MEMILIKI KEINDAHAN BAWAH LAUT YANG SPEKTAKULER

Berikut kami rekomendasikan beberapa spot diving, snorkling ataupun sea walker yang harus kalian nikmati..

 

 

Tak akan ada habisnya memang jika kita membahas soal Bali dan keindahan alamnya. Seperti kita semua tahu, Bali hingga kini masih menjadi primadona wisata Indonesia yang menarik angka kunjungan turis tertinggi di tiap tahunnya baik turis lokal maupun turis mancanegara. Alam Bali memanjakan kita dengan keindahan yang alami. Salah satu yang tak boleh kalian lewatkan ketika berada di Bali adalah menikmati pemandangan bawah laut Bali. 

Spot tempat menyelam (scuba diving dan snorkeling) yang terkenal dan populer serta menjadi lokasi favorite wisatawan baik domestik maupun turis asing cukup banyak tersedia di Bali. Dan lokasinya menyebar di seluruh pulau Dewata. Yang menarik, beberapa spot dapat digunakan oleh pemula tanpa perlu memiliki sertifikat menyelam, karena memang difungsikan sebagai tempat diving bagi pengunjung umum (amatir). Berikut kami rekomendasikan beberapa spot diving, snorkling ataupun sea walker yang harus kalian nikmati..

 

1. Pantai Tanjung Benoa

Spot ini tentu bukan spot idaman bagi penyelam professional, karena memang spot ini dirancang untuk wisatawan atau penyelam amatir atau dadakan yang ingin menikmati keindahan bawah laut. Jika menyelam disini, kalian tidak perlu repot membawa peralatan diving atau tabung, karena kalian akan mengenakan “helm kaca”  yang disediakan dan kalian dapat bernafas seperti biasa selayaknya di darat. Lalu turun pada kedalaman 7 meter untuk melihat keindahan taman laut, koral dan terumbu karang yang tentunya didampingi penyelam profesional. Selain itu, di sekitar pantai ini juga banyak terumbu karang yang dapat kalian eksplor dengan snorkeling.

Pict by : safarweb.com

 

2. Pantai Tulamben

Spot penyelaman yang sangat terkenal hingga mancanegara. Semenjak fotografer Amerika datang ke tempat ini untuk membuat dokumentasi hunting foto underwater, maka alam bawah laut di pantai Tulamben. Istilah yang sering digunakan untuk lokasi penyelaman ini adalah Bali Reef Divers. Yang menarik di taman laut Tulamben adalah keberadaan bangkai kapal Usat Liberty yang karam sejak tahun 1942. Tetapi anda tidak dapat melihatnya jika anda hanya melakukan kegiatan snorkeling saja. Selain itu, area penyelaman di Tulamben juga beberapa kali digunakan sebagai lokasi foto prewed yang unik karena menggambarkan keindahan bawah laut. Jika anda tertarik ke sini, arahkan kendaraan menuju ke Karangasem (Bali Timur). Bahkan anda dapat mengkombinasikan dengan melihat keindahan daratan wilayah Karangasem, yaitu berkunjung ke taman air Tirta Gangga yang masih satu area dengan Tulamben.

Pict by : maripelesir.blogspot.com

 

3. Spot Diving Nusa Lembongan

Disinilah surga selam bagi para penyelam professional. Kalian juga harus memiliki sertifikat khusus untuk bisa menikmati pemandangan bawah laut di Nusa Lembongan Bali Timur ini. Spot yang paling terkenal di kawasan ini adalah Blue corner, Lembongan Bay dan mangroves. Jangan heran jika disini kalian akan menemukan lebih banyak penyelam warga negara asing yang menikmati alam underwater Lembongan Bali Timur, terkait kepemilikan scuba diving license. Salah satu atraksi yang paling menarik di sini adalah berenang bersama ikan pari Manta dan mola mola yang jinak serta terumbu karang dan koral yang indah. Bagi yang suka snorkeling, wilayah Blue lagoon yang berbatasan dengan Nusa Penida juga direkomendasikan.

Pict by : plesiryuk.com

 

4. Nusa Penida dan Ceningan

Masih di sekitar Bali Timur, terdapat pulau yang terkenal sebagai tempat menyelam yang eksotis bernama Nusa penida. Jika anda ingin melihat Manta dan Mola-Mola dalam kumpulan yang banyak dan terumbu karang dan coral cantik, maka diving spot di Nusa Penida dan Nusa Ceningan adalah habitat-nya. Penyelaman di kawasan ini juga membutuhkan sertifikat penyelam profesional. Kedalaman taman bawah laut yang dapat anda eksplorasi berada di sekitar 5-25 meter di bawah laut. Lokasi terbaik bagi anda adalah Manta Cove, Manta point, Batu Abah, Malibu Point, Crystal bay, Gamat Bay, Ceningan wall, SD, Pura Ped, Pura Mas Gading dan Bunyuk. Cukup banyak titik penyelaman terkenal di sini.

Pict by : www.gptours.cc

 

5. Pemuteran

Spot diving ini berada di wilayah Bali utara. Tempat menyelam ini berjarak sekitar 40KM dari lokasi pantai Lovina atau sekitar satu jam perjalanan dengan mobil. Di spot ini kalian akan banyak bertemu dengan lion fish, lobster dan table corals. Bahkan untuk melihat itu semua, cukup dengan berenang dan snorkeling di pinggir pantai yang jernih. Beberapa waktu yang lalu, Nama tempat menyelam ini sempat surut karena koral yang rusak diserbu parasit perusak. Tetapi kini penyelematan telah dilakukan dan spot ini kembali populer untuk para diver dan snorkler.

Pict by : www.thejakartapost.com

 

 

  • EN: EN

Item terkait

Scroll To Top